Adjie Silarus dan Meditasi Plus

Sebelum mengenal apa itu Meditasi Plus, saya ajak Anda untuk mengenal siapa pencetusnya. Ya, Adjie Silarus, sosok ini semakin dikenal di dunia Meditasi. Dia, memiliki konsep yang unik, yaitu “Sejenak Hening”. Jika selama ini meditasi yang kita kenal adalah aktifitas duduk bersila dengan memejamkan mata dan konsentrasi dalam waktu yang lama, Adjie justru memiliki pendekatan yang berbeda. Meditasi dengan konsep “Sejenak Hening”, meditasi ini hanya membutuhkan waktu satu menit saja, tidak lama bukan?. Dengan berlatih secara teratur maka kita dapat senantiasa mengembalikan pikiran positif dan kebugaran kapan saja dan dimana saja kita berada. Continue reading “Adjie Silarus dan Meditasi Plus”

Adjie Silarus, Sang Meditator Sejenak Hening

Meditasi bisa memberikan manfaat bagi Anda agar terhindar dari stres, berpikiran jernih serta memberi rasa damai dan bahagia. Bagi Anda para karyawan atau orang karir, yang setiap hari berhadapan dengan tekanan pekerjaan, meditasi mampu membuat Anda merasa bugar dan mampu lebih produktif. Manfaat inilah yang dilihat beberapa perusahaan besar, sehingga mereka menggunakan jasa Adjie Silarus untuk memberi pelatihan meditasi bagi karyawan mereka. Hasilnya, karyawan merasa lebih bugar dan produktif dari sebelumnya. Continue reading “Adjie Silarus, Sang Meditator Sejenak Hening”

Mengubah Diri Untuk Mengubah Dunia

Melihat peristiwa buruk terjadi seringkali mengaduk-aduk perasaan kita. Mendengar berita bencana yang memakan korban jiwa, kita turut prihatin. Mendengar berita tawuran antarpelajar membuat kita mengelus dada sekaligus kawatir akan masa depan bangsa ini. Mendengar berita korupsi di negeri yang tiada habis, membuat kita geram.  Apalagi mendengar ada seorang ayah tega melakukan kekerasan seksual pada putri kandungnya sendiri hingga berakibat pada meninggalnya sang putri. Yang ini membuat kesal, heran, sekaligus marah. Bahkan mungkin akan muncul sumpah serapah dan kutukan dari mulut kita. Namun, akankah sumpah serapah sekaligus kutukan akan mampu mengubah keadaan dan mencegah hal tersebut tidak terjadi lagi? Hmm, jawabannya adalah tidak. Sekedar kutukan saja tidak akan berguna tanpa ada langkah kongkrit. Continue reading “Mengubah Diri Untuk Mengubah Dunia”

One Moment Meditation With Adjie Silarus

“Ilmu yang luar biasa top … Top banget, asyik dan tak ada duanya.”-
(PT. Gapura Angkasa mengenai meditasi ala Adjie Silarus)

Dulu, meditasi dikenal sebagai ritual agama tertentu. Keberadaannya belum populer seperti sekarang ini. Meditasi diketahui mampu menyeimbangkan pikiran, kesehatan dan manajemen diri pelaku meditasi. Ketika manfaat meditasi mulai dikenal maka meditasi pun semakin populer. Bahkan bagi sebagian kalangan, meditasi telah menjadi gaya hidup. Continue reading “One Moment Meditation With Adjie Silarus”

Maafkanlah Masa Lalu dan Berbahagialah

Pernahkah Anda menuding hal buruk yang menimpa adalah sumber ketidakbahagiaan Anda?. Dalam hidup pastilah tiap orang pernah mengalami hal-hal buruk. Kerap hal buruk tersebut menjadi kambing hitam ketidakbahagiaan seseorang. Contohnya, ketika kehilangan orang yang dicintai, orang akan mengatakan, seandainya dia masih ada alangkah bahagianya saya. Atau saat mengalami kebangkrutan, orang akan mengatakan alangkah bahagia jika rekan bisnis mereka tidak menipu. Jika ini yang terjadi maka bahagia bagi Anda adalah bahagia yang bersyarat. Continue reading “Maafkanlah Masa Lalu dan Berbahagialah”

Mengenal Fungsi Meditasi

“Kita dapat belajar untuk menyadari kehadiran kemarahan yang datang sebagai tamu tak diundang dengan menyambutnya melalui jamuan positif” (Adjie Silarus)

Meditasi yang dilakukan dengan posisi duduk bersila, mata terpejam dan pernafasan yang teratur bisa dilakukan oleh siapapun tanpa harus mengaitkannya dengan suatu ritual agama tertentu. Jika hal itu dilakukan secara terus-menerus maka akan memberi manfaat positif bagi hidup kita. Continue reading “Mengenal Fungsi Meditasi”

Undangan Pernikahan Online, 6T Banget Dah!

Salah satu item yang membuat pusing orang yang mau nikah adalah undangan pernikahan. Mulai dari jumlah undangan yang akan dipesan, desain, mau pesan dimana, berapa lama proses pembuatannya, budget, dan terakhir membagikan undangan yang jumlahnya banyak.

Itu baru satu item lho, padahal orang mau menikah banyak yang harus disiapkan. Pengalaman saya tahun kemarin saat diserahi tugas untuk mengurusi undangan pernikahan adik adalah tidak sederhana. Huhuhu, banyak printilannya (hal kecil) yang kadang bikin ribet. Continue reading “Undangan Pernikahan Online, 6T Banget Dah!”